Belajar Angka untuk Kelompok Bermain
22 May 2020
Belajar Angka untuk tingkat usia Kelompok Bermain ada banyak cara. Salah satunya dalam pembelajaran daring di Kelompok Bermain dan TK Dharma Mulya dengan cara ini:
Tujuan pembelajaran ini adalah untuk: Mengenalkan konsep bilangan (lambang bilangan dan jumlah benda) secara menyenangkan untuk kelas Kelompok Bermain.
Alat dan Bahan yang harus disiapkan:
1. Kertas bufallo (berwarna polos/motif)
2. Alat tulis (spidol berwarna, pensil tulis, pensil warna, crayon)
3. Gunting (penggunaan gunting ini dalam pengawasan ortu ya)
Cara bermain:
1. Gunting kertas bufalo menjadi 4 atau 6 bagian. Peran orang tua membantu anak dalam aktivitas menggunting
2. Anak diminta menuliskan angka kemudian menggambarkan benda yang anak inginkan pada setiap potongan kertas dimana jumlah gambar benda disesuaikan dengan lambang bilangan yang anak tulis.
3. Lakukan hingga potongan kertasnya habis :)
Selamat Bermain! Jika kartu angka sudah jadi, anak-anak dapat jepitkan (bisa dengan jepitan jemuran) sesuai dengan angka yang terdapat di kartunya.
Yuk, #BelajarDiRumah bersama #DharmaMulya dengan tetap bersemangat!
#TransformingGenerations
#DharmaMulya
Baca Juga:
Nilai-Nilai ini Diterapkan di Sekolah Kristen Dharma Mulya
Lokasi dan Nomor Sekolah Kristen Dharma Mulya
Visi dan Misi Sekolah Kristen Dharma Mulya
Menonton Video Para Siswa Dharma Mulya