Menghabiskan Waktu Sehari di Sekolah dengan Kasih

08 August 2017


“Kasih itu sabar, tidak suka marah-marah. Sayang teman-teman, seperti kasih Yesus.” lantunan suara itu dinyanyikan oleh guru dan teman-teman KB dan TK Kristen Dharma Mulya pada pagi hari. Sebagai pemulai hari, mereka diajarkan tentang Kasih yang menjadi poin penting dalam One Day At School ini. Mereka diajarkan kasih sebagai dasar dari karakter mereka dalam menjalani kehidupan sehari-hari bersama teman atau pun keluarga. Sehingga, dengan pembelajaran tentang kasih itu teman-teman KB dan TK Kristen Dharma Mulya bisa melatih dirinya untuk belajar mendengarkan dan pengendalian diri mereka sendiri. Oleh karena itu, One Day At School menjadi kegiatan yang penting untuk dilakukan oleh semua siswa KB dan TK Kristen Dharma Mulya.

One Day at School adalah kegiatan yang ditujukan kepada teman-teman KB dan TK Kristen Dharma Mulya untuk berkegiatan satu hari penuh di sekolah. Hal ini diharapkan dapat mengubah pemikiran kepada anak-anak bahwa menghabiskan waktu di sekolah selama seharian bisa jadi membosankan, bahkan mimpi buruk bagi anak-anak ini salah, karena banyak kegiatan menyenangkan yang dilakukan di sana. One Day at School Vol. 4 ini diadakan pada tanggal 24 Maret 2017 dan dilakukan oleh KB dan TK A.

 

 

 

Baca Juga:

Belajar dan Bermain Seharian di Sekolah

Pesta Coklat dan Menulis Surat

Character Building Setiap Pagi